assalamu'alaikum, aga kareba semuanya? ^_^
wah hari ini makassar di penuhi dengan cahaya-cahaya ke emasan yang membuat sebagian penduduknya bersemangat melakukan aksi cuci mencuci baju. hehehehe
nah, kabar apa yang ingin saya bagi hari ini? sebenarnya sangat banyak hal yang ingin saya bagi, mulai dari kucing saya(huhuhu), ponakan saya(yang baru saja saya dandani ala gaya anak-anak emo yang sebelumnya saya dandani ala jengkelin. gyahahahaha), kisah teman-teman saya yang selalu membuat bibir ini tersungging. hihihi,
baiklah, saya tertarik untuk berbicara tentang kesabaran lebih tepatnya buah dari kesabaran. sudah berapa sering sih kita merasa sabar? jangan-jangan kesabaran kita hanya di bibir saja? well satu hal yang saya yakini, bahwa kesabaran itu gak da batasnya. kesabaran hanya akan berakhir seiring dengan berakhirnya umur kita di dunia. saya sering mendapat "hiburan" dari beberapa teman ketika saya di timpa bencana(ujian) dari Allah. salah satu bunyi "hiburan" yang mereka berikan adalah:
"yang sabar yah, setelah kesulitan akan ada kemudahan, setelah kesulitan akan ada kemudahan, itu janji Allah dan Dia ngulanginnya 2x dalam ayat-ayat sucinya"
wah, cukup menenangkan bukan? yaiyalah, coz hanya Allah yang kalo ngebuat janji gak pernah ingkar, so gak mungkin kecewa khan? tapi sabar bukan berarti pasrah dengan keadaan, Allah juga gak suka sama orang yang pasrah. so, langkah selanjutnya adalah menata hati kita, buat hati kita kembali tegar dan tidak berlarut-larut dalam kesedihan. hehehe (wuduhhh, aseekk)
dan saya saat ini sedang merasakan buah dari kesabaran itu, hihihihi (intronya kepanjangan yah? padahal cuman mo bilang kalimat ini)
@kampuz ^____^
0 komentar:
Posting Komentar